Akhirnya, setelah berbulan-bulan melakukan persiapan yang cukup menguras energi, tibalah hari yg ditunggu-tunggu.. saatnya untuk tampil dalam "We Sing For Joy" Concert.
Acara dimulai dengan Ucapan Selamat Datang oleh MC: Yan Berlin & Novita Angie. Setelah ucapan selamat datang, KCYC segera tampil dengan membawakan lagu-lagu:
- Beautiful Saviour
- Pie Jesu.
Setelah itu, giliran sang komandan acara, Om Johan Godlieb yang tampil untuk memberikan kata sambutan. Kemudian dilanjutkan dengan Doa Pembukaan oleh Pdt. P. K. Rumambi.
Setelah doa pembukaan, berturut-turut KCYC tampil dengan menyanyikan lagu2:
- The Lass From The Low Country
- Deep River
- Didn't My Lord Deliver Daniel?
- Celebrate Jesus
- Sio Mama (bersama Judika Idol)
- Betapa Kita Tidak Bersyukur
- Elijah Rock
Hmmmm... hebat juga ya, KCYC bisa menyanyi 7 lagu berturut-turut.. padahal lagunya panjang2 dan susah loh..
Setelah itu, istirahat 15 menit.. penonton dipersilahkan untuk makan dan minum snack yang sudah disediakan panitia sambil mengikuti acara Lelang pengumpulan dana untuk renovasi gedung gereja GPIB Karunia yang dipandu oleh MC.
Begitu waktu istirahat selesai, KCYC segera tampil kembali membawakan lagu-lagu:
- Blow The Wind Southerly
- Oh, Dear! What Can the Matter be?
- Dance of The Sugar Plum Fairy
Setelah itu, giliran bintang tamu kita: Judika Idol yang tampil untuk menyanyikan lagu:
- Mujizat itu Nyata
- King of Majesty
- Sentuh Hatiku
Selesai Judika tampil, KCYC kembali mempersembahkan lagu-lagu:
- Hotaru Koi
- Arirang
- Tanah Airku
- Rockin' Robin
Setelah itu, MC kembali mengajak penonton untuk berpartisipasi dalam lelang pengumpulan dana..
Dan akhirnya, acara konser diakhiri dengan penyerahan karangan bunga & kenang2an untuk para pengisi acara, dilanjutkan dengan Doa Penutup oleh Bp. Abraham Widodo, dan lagu terakhir: "The Lord Bless You and Keep You" dipersembahkan oleh KCYC untuk menutup acara konser ini.
Terimakasih Tuhan, atas penyertaanmu selama ini.. Dalam semua latihan & persiapan konser ini, sehingga KCYC dapat mempersembahkan yang terbaik demi hormat dan kemuliaan namaMu..
No comments:
Post a Comment